YOGYAKARTA — Bulan Bakti Pramuka Tahun 2021 ini diisi dengan berbagai aksi kepedulian oleh anggota pramuka Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Daerah Istimewa Yogyakarta (Kwarda DIY).
Sebagaimana yang dilakukan oleh beberapa anggota dari unsur Dewan Kerja Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega tingkat Cabang Kota Yogyakarta dan tingkat Daerah di Pendopo Ambarukmo mulai tanggal 6 Agustus sampai dengan hari ini, 9 Agustus 2021, yaitu sebagai relawan petugas vaksinasi
Beberapa anggota pramuka ini membantu pelaksanaan vaksinasi yang diselenggarakan oleh pihak manajemen Ambarukmo Plaza untuk seluruh karyawan beserta keluarganya bekerjasama dengan Kodim Kota Yogyakarta.

Disampaikan oleh Kak Ningrum, anggota Satgas Pramuka Peduli COVID-19 Kwarda DIY, bahwa kegiatan ini merupakan bentuk pelibatan pramuka dalam rangka Gerakan Kepedulian Nasional dan Bulan Bakti Pramuka tahun 2021 di tingkat daerah Yogyakarta.
Dijelaskan pula bahwa partisipasi pramuka dalam program vaksinasi ini sudah berjalan sejak beberapa waktu sebelumnya seperti 29 Juli 2021 di Sasono Hinggil, 3 s.d. 5 Agustus di Puro Pakualaman, dan hari ini (Senin 09/08/2021) hari terakhir di Pendopo Ambarukmo.
“Seterusnya masih akan menjadi relawan vaksinasi yang dilaksanakan oleh Kodim Kota Yogyakarta,” tegas Kak Ningrum.
Sebagaimana diketahui bahwa Satgas Pramuka Peduli COVID-19 telah memetakan peran dan aksi pramuka peduli dalam penanganan COVID-19 kali ini adalah dengan berpartisipasi aktif salah satunya di pelaksanaan vaksinasi. (cst)