PRAMUKADIY — Jambore Dunia ke-25 akan diselenggarakan pada Agustus 2023 di SaeManGeum, Korea. Kegiatan ini telah gencar disosialisasikan sejak satu tahun silam.
25th Wolrd Scout Jamboree direncanakan penyelenggaraannya mulai 1 Agustus hingga 12 Agustus 2023 di SaeManGeum, Jeollabuk-do, Korea dengan mengusung tema Draw your Dream!
Yuk intip lokasinya :
Peta di Google Maps
Beberapa Penampakan Lokasi :
Sebagaimana informasi yang disampaikan Kak Laiyin melalui group koordinasi Kerjasama Luar Negeri, kondisi yang ada di foto kemungkinan akan ada beberapa perubahan karena saat ini masih terus dilakukan pembangunan.
“Camp masih terus dalam tahap pengembangan. Bulan April 2023 akan ada kunjungan lagi untuk melihat desain ketika sudah 100% Siap,” tulis Kak Laiyin dalam akun instagramnya.
Kak Laiyin menceritakan ketika berkesempatan meninjau lokasi awal bulan Agustus 2022 lalu bersama perwakilan dari National Scout Organization yang lain, bahw tanahnya masih agak lembek, jika hujan akan berlumpur.
“Cuaca kemarin saya disana Puanasss. Khas panas pinggir pantai, jika malam suhu turun jadi cukup dingin. Permukaan datar,” ujarnya.
Sebagaimana disampaikan oleh Kak Laiyin, luas lokasi Jambore Dunia 2023 di Korea ini lebih dari 800 hektar. Luasanan ini adalah mencapai 4 kali luas Bumi Perkemahan dan Graha Wisata (Buperta) Cibubur, Jakarta Timur.
Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Daerah Istimewa (Kwarda DIY) sejauh ini telah menyiapkan peserta, International Service Team (IST), Pembina Pendamping, serta Visitor. Jumlah pasti masih dalam proses dan dimungkinkan masih ada penambahan, karena masih diberikan waktu mendaftar hingga 12 Oktober 2022 mendatang. (cst)