COVID-19 masih ada dan sangat dekat dengan kita. Sebagai generasi pemuda yang menjadi bagian dari duta perubahan perilaku, kita juga harus mampu mencegah adanya penyebaran virus COVID ini.
Setelah kita dikenalkan dengan 3M, karena semakin tinggi tingkat penyebaran dan kondisi yang belum membaik, kita dikenalkan dengan 5M sebagai salah satu protokol kesehatan dasar menekan penyebaran COVID-19.
Apa saja 5 M?
- Memakai Masker dengan benar : Kita disarankan untuk selalu memakai masker dengan benar di manapun dan kapanpun berada agar terhindar dari virus yang tidak tampak oleh mata kita.
- Mencuci Tangan dengan Sabun : Salah satu hal dasar dalam penerapan Pola Hidup Bersih Sehat (PHBS) adalah mencuci tangan dengan sabun. Lebih lengkapnya adalah mencuci tangan dengan sabun pada air mengalir sesering mungkin. Karena dengan mengerjakannya, kita bisa terhindar dari segala macam penyakit.
- Menjaga Jarak : Physical Distancing sudah dianjurkan sejak adanya pandemi ini bermula. Dengan jarak 1,5 meter sampai dengan 2 meter, kita bisa menjaga agar terhindar dari semburan droplet.
- Menjauhi Kerumunan : Meski kadang kita terlupa untuk melakukannya saat beraktivitas di luar rumah, namun inilah salah satu cara efektif mencegah penularan virus Corona. Saat kita harus berkegiatan di luar rumah, sebaiknya selalu menjauhi kerumunan.
- Membatasi Mobilitas : Sulit memang, namun bisa dilakukan. Apabila tidak sangat-sangat penting, kita dianjurkan untuk di rumah saja, tidak bepergian, atau mengurangi pergerakan kita agar meminimalisir risiko penularan.
Kita sebagai anggota pramuka tentunya harus menjadi garda terdepan dalam memberikan contoh untuk penerapan 5 M ini. Meski sudah banyak kegiatan yang bisa dilakukan saat pandemi, namun penerapan protokol kesehatan dasar akan membantu penanganan wabah ini.
Mari menjaga diri kita, keluarga kita, lingkungan kita, agar terhindar dari virus Corona. Memakai masker dengan benar, mencuci tangan dengan sabun pada air mengalir, menjaga jarak, serta membatasi mobilitas. (cst)