YOGYAKARTA — Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Daerah Istimewa Yogyakarta (Kwarda DIY) bekerja sama dengan Karaton Ngayogyakarta Hadiningrat menggelar Workshop Berbusana Jawa.
Workshop ini merupakan salah satu agenda dalam rangkaian kegiatan Festival Pramuka Jogja yang digelar 26 hingga 28 Agustus di Bumi Perkemahan Taman Tunas Wiguna Babarsari, Sleman, DIY.
Ada dua kategori workshop, yang pertama diperuntukkan bagi orang dewasa, dilaksanakan pada Jumat, 26 Agustus 2022 mulai pukul 15.30 WIB sampai dengan 17.00 WIB. Kategori anak-anak dilaksanakan pada hari Minggu, 28 Agustus 2022 mulai pukul 11.00 WIB sampai dengan 12.00 WIB.
Sesuai dengan ketentuan, para peserta diharapkan membawa kelengkapan sebagai berikut,
Putra
Jarik (motif Yogyakarta
Stagen/lontong
Kamus timang
Surjan (bila punya)
Blangkon (bila punya)
Putri
Jarik
Stagen
Kebaya (bila punya)
Selain workshop, kegiatan-kegiatan lainnya dalam Festival Pramuka Jogja antara lain aneka lomba, konferensi pramuka, pentas seni, serta penampilan musisi ternama Yogyakarta.
Kegiatan ini didukung oleh Dinas Koperasi & UKM DIY yan juga akan menyuguhkan pameran UKM dengan berbagai produk unggulan di DIY. Informasi terkait workshop ataupun kegiatan dalam rangka Festival Pramuka Joga dapat dilihat melalui website festival.pramukadiy.or.id atau narahubung, 087839041127.
**