SLEMAN — Dalam upaya melakukan pengelolaan data potensi anggota dan profil kelembagaan di Sistem Informasi Kelembagaan dan Anggota (SISKA), Kwartir Ranting (Kwarran) Gerakan Pramuka Kalasan, Sleman menyelenggarakan Bimbingan Teknis, Kamis (15/02/2024).
Bertempat di Aula Koordinator Wilayah Kapanewon Kalasan, kegiatan yang dimulai pukul 09.00 WIB ini diikuti oleh Admin Gugusdepan di wilayah Kwarran Kalasan dari pangkalan SD, SMP, dan SMA, serta diikuti oleh Andalan Ranting.
Bimtek dibuka dengan doa oleh Kak Suhardi, S.Pd. dan sambutan dari Kak Jumiyem, S.Pd., M.Pd. dari Kwarran Kalasan, dilanjutkan dengan beberapa informasi terkait dengan update SISKA.
Disampaikan dalam sambutan bahwa bahwa SISKA merupakan Sistem Pengelolaan Database Keanggotaan Pramuka di DIY dan dalam suatu kelembagaan perlu adanya database keanggotaan yang valid.
Oleh karena itu sangat diperlukan terutama dalam gerakan pramuka yang anggotanya terus silih berganti. Untuk itu perlu dibuat SISKA. Agar SISKA dapat berjalan dan aktif, maka gugusdepan salah satunya perlu kerja sama dengan operator Dapodik sekolah.
Dalam pelaksanaannya, kegiatan ini dilakukan dengan sharing pengetahuan pengelolaan SISKA yang dipandu oleh dua admin Gugusdepan yaitu Kak Reyza Daningvi dari SDN Bogem 2 dan Kak Dwi Ningsih dari SMA N 1 Kalasan.
Nampak dari beberapa gugusdepan telah melakukan proses upload data ke dalam sistem dan terkonfirmasi proses validasinya oleh admin Kwarda, sehingga data-data bisa masuk. (cst)
