KULON PROGO — Malam Selamat Datang Perkemahan Wirakarya Cabang (PWC) Kulon Progo tahun 2024 diisi dengan Talkshow Angkringan Wirakarya Teh Gumilir di Bumi Perkemahan Glimpang Glamping, Kapanewon Purwosari, Kulon Progo, Jumat, 21 Juni 2024.
Talkshow ini menghadirkan tiga narasumber yaitu Kak Bambang Sasongko perwakilan dari Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Daerah Istimewa Yogyakarta (Kwarda DIY), Kak Sudarmadi (Kwartir Cabang Kulon Progo), dan Kak Koriyah dari Kampung Pramuka Purwosari.
Materi talkshow pertama disampaikan oleh Kak Bambang Sasongko (Kokok) yaitu tentang eksistensi Kampung pramuka di wilayah Daerah Istimewa Yogyajarta yang saat ini ada 11 lokasi, salah satunya di Purwosari, lokasi dimana PWC dilaksanakan.
Dilanjutkan dengan narasumber kedua yaitu Kak Sudarmadi yang menyampaikan mengenai eksistensi pramuka Penegak dan Pramuka Pandega di Kulon Progo sebagai agen perubahan dan motor penggerak pengembangan generasi muda.
Kemudian materi terakhir disampaikan oleh Kak Koriyah terkait tanggapan masyarakat dengan adanya Kampung Pramuka Purwosari dan kontribusi pramuka Penegak Pandega untuk mendukung keberlanjutannya.
Agenda talkshow ini ditutup dengan pesan dari para narasumber. Kak Kokok menegaskan bahwa kode kehormatan bukan semata-mata dijadikan sebuah puisi, bahkan bukan semata-mata pantun, tetapi menjadi pembentuk karakter dengan bakti di tengah masyarakat untuk membangun negeri ini.
Kak Sudarmadi berpesan untuk menciptakan suka dan rela, harus dipaksa dan terbiasa, hingga akhirnya tercipta kesukarelaan. Sementara Kak Koriyah menyampaikan bahwa perlu melakukan hal-hal kecil yang membawa dampak besar bagi masyarakat sekitar.
Diketahui bahwa PWC Kulon Progo ini akan berlangsung hingga Minggu, 23 Juni 2024 dan diikuti oleh 80 peserta yang berasal dari gugusdepan, satuan karya, serta satuan komunitas se- Kulon Progo.