YOGYAKARTA — Mengawali Tahun 2024, Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Daerah Istimewa Yogyakarta (Kwarda DIY) akan menggelar kegiatan untuk Pelatih Pembina Pramuka Tingka Daerah dalam kemasan Training Of Trainer (Tot) sehari.
Kegiatan akan dilaksanakan di Aula Kwarda DIY, Kompleks Bumi Perkemahan Taman Tunas Wiguna Babarsari pada Minggu, 14 Januari 2024 mulai pukul 08.30 WIB.
Kak Idi Setiyobroto, pengurus Pusat Pendidikan dan Pelatihan Kepramukaan tingkat Daerah (Pusdiklatda) dalam informasinya menyampaikan bahwa kegiatan ini akan membahas tentang Penghayatan Prinsip Dasar Kepramukaan (PDK) dan Metode Kepramukaan (MK), Desain Kursus, serta Manajemen Risiko.
Lebih lanjut dijelaskan oleh Kak Idi bahwa kegiatan ini akan diikuti oleh pelatih pembina pramuka tingkat daerah maupun cabang se-DIY.
Kak Suraji Widarta, Wakil Ketua Kwarda DIY Bidang Pembinaan Anggota Dewasa dalam keterangannya juga menegaskan bahwa ToT untuk pelatih ini merupakan salah satu media sharing dari ToT Kwartir Nasional yang diselenggarakan pada Desember 2023 lalu.
“Iya, besok akan ada sharing hasil ToT Kwarnas yang diikuti beberapa pelatih dari Kwarda DIY,” tegas Kak Suraji usai mengikuti agenda Rapat Kerja Daerah Bidang Abdimas dan Pokja Kampung Pramuka, Sabtu (13/01/2024).
Peserta kegiatan tersebut, lanjut Kak Suraji, sekitar 30 orang. Ia menjelaskan bahwa kegiatan akan dikemas sederhana, para peserta menggunakan pakaian Lapangan berScarft/Syal. (cst)