YOGYAKARTA — Bertempat di Pendopo Barat, Bumi Perkemahan Taman Tunas Wiguna Babarsari, Yogyakarta, peserta Lomba Tingkat Regu Pramuka Penggalang Empat (LT-IV) Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Daerah Istimewa Yogyakarta (Kwarda DIY) mengikuti Giat Prestasi Pidato Bela Negara, Rabu, 20 November 2024.
Giat Prestasi ini bertujuan untuk menambah pengetahuan dan menumbuhkan semangat bela negara yang diikuti oleh masing-masing 1 orang peserta dari setiap regu.
Dalam giat prestasi ini, peserta memilih salah satu tema yang sudah ditentukan oleh panitia, yaitu Pentingnya Keutuhan NKRI, Pramuka sebagai Perekat Bangsa, serta Satu Dunia, Satu Janji dalam Persaudaraan Dunia.
Saat pendaftaran ulang, peserta mengumpulkan kerangka pidato kepada panitia kemudian diberikan waktu selama 5 menit untuk menyampaikan pidatonya di hadapan para juri.
Adapun kriteria penilaian dari Giat Prestasi Pidato Bela Negara ini antara lain, Kesesuaian dengan tema, Intonasi, Penguasaan materi, Bahasa tubuh, Penggunaan bahasa yang baku, serta Ketepatan waktu. (cst)