KULON PROGO — Dewan Kerja Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega tingkat Cabang (DKC) Kulon Progo memperkenalkan logo resmi Jelajah Wisata Kulon Progo (Jelitaku) XIX Tahun 2024.
Logo Jelitaku XIX diunggah oleh DKC Kulon Progo melalui akun media sosial instagram pada Minggu, 6 Oktober 2023 lengkap dengan makna filosofinya.
“Yuk, kenalan sama logo Jelitaku XIX tahun 2024 dan cek info selengkapnya mengenai filosofi logo Jelitaku XIX di atas yaaa,” tulis DKC Kulon Progo.
Adapun filosofi logo Jelitaku XIX Tahun 2024 adalah sebagai berikut,
Dalam rangka mempersiapkan kegiatan tahunan ini, DKC Kulon Progo sebelumnya juga telah melaksanakan seleksi sangga kerja pada Minggu, 15 September 2024.
Bertempat di Gubuk Pramuka Kwarcab Kulon Progo, DKC Kulon Progo melaporkan bahwa terdapat 53 pramuka penegak dan pramuka pandega yang mengikuti seleksi tersebut. (cst)