YOGYAKARTA — Setelah angkatan 1 selesai mengikuti rangkaian kegiatan Fasilitasi Saka Pariwisata Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) tahun 2024, kini giliran angkatan 2 dimulai.
Kegiatan dibuka oleh Kepala Bidang Sumber Daya Pariwisata (SDP) Dinas Pariwisata DIY Kak Siti Inganati yang mewakili Kepala Dinas Pariwisata DIY di Hotel Grand Kangen, Senin, 20 Mei 2024.
Angkatan 2 peserta Fasilitasi Pariwisata DIY tahun 2024 ini terdiri dari anggota Saka Pariwisata perutusan dari Kwarcab Bantul, Sleman, dan juga Gunungkidul.
Kegiatan Fasilitasi Saka Pariwisata DIY ini diisi dengan beberapa materi khususnya untuk Krida Kepemanduan yang menghadirkan narasumber dan instruktur dari Kwartir Daerah Gerakan Pramuka (Kwarda) DIY, HPI DIY, GIPI DIY, juga praktisi Desa Wisata dan GERAM (Gerakan Anti Madat/Narkoba).

Selama dua hari, mulai hari ini hingga esok, 21 Mei 2024, kegiatan dilaksanakan secara indoor, dan pada hari ketiga, 22 Mei 2024 kegiatan dilaksanakan di Gunung Api Purba Nglanggeran yang melibatkan Tim Pemandu Desa Wisata Nglanggeran.
Melalui Fasilitasi ini, diharapkan anggota Saka Pariwisata DIY dapat menambah pengetahuan, keterampilan, dan pengalaman tentang kepemanduan wisata.
Selain itu, diharapkan pula bisa memanfaatkan segala pengetahuan, keterampilan, pengalaman, dan kecakapannya untuk ikut berperan serta secara aktif dalam pembangunan nasional, khususnya di bidang kepariwisataan.