YOGYAKARTA — Tujuh anggota pramuka penegak dan pandega Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Sleman menerima penghargaan dari Badan Pelestarian Cagar Budaya Daerah Istimewa Yogyakara (BPCB DIY), Kamis (17/12/2020).
Penghargaan ini merupakan apresiasi dari BPCB DIY dalam rangka kegiatan Sosialisasi Pemanfaatan dan Pengenalan Cagar Budaya bagi Pelajar dan Komunitas yang dikemas dalam beberapa kegiatan secara online pada bulan Oktober hingga November 2020 lalu.
Sedikitnya ada tiga penghargaan yang diperoleh yaitu,
- Juara I Lomba Menulis Feature Jelajah Budaya Virtual dengan mengambil judul “Joglo Brayut: Saksi Lintasan Mempertahankan Kemerdekaan” diterima Kak Dias Oktri Raka Setiadi
- Karya Terbaik Workshop Jurnalistik Cagar Budaya diterima Kak Retna Choirul Hidayah, Kak Faradila Fauza Azza, dan Kak Sigit Prasetyo
- Karya Terbaik Workshop Jurnalistik Cagar Budaya diterima Kak Bazigan Tsamara, Kak Nindya Oktaviana, dan Kak Ridwan Fadholi
Penghargaan diserahkan langsung oleh Kepala BPCB DIY Kak Dra. Zaimul Azzah yang didampingi oleh Kak Dra. Y. Indarti. di kantor BPCB DIY.
Kak Dra. Zaimul Azzah dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan ini sebagai bentuk jalinan sinergi terus menerus bagi masyarakat pelestari budaya. Salah satunya adalah Gerakan Pramuka yang memiliki anggota tersebar dari pelajar hingga praktisi profesi. (Dias)