SLEMAN — Senyum mekar di wajah Kak Yoyon Paryono, begitu disebutkan bahwa Gugusdepan Pangkalan SDIT Baitussalam Prambanan menjadi Juara III dalam Lomba Gugusdepan Berprestasi Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Sleman Tahun 2024.
Pengumuman tersebut dibacakan pada rangkaian Apel Besar Hari Pramuka ke-63 Kwarcab Sleman di Lapangan Wedomartani, Ngemplak, Jumat, 23 Agustus 2024. Trophy Juara diserahkan secara langsung oleh Kak Ery Widaryana, Ketua Kwarcab Sleman.
Kak Yoyon, selaku Pembina Pramuka SDIT Baitussalam merasa senang dan bangga, pangkalannya menjadi perwakilan dari Kwartir Ranting (Kwarran) Gerakan Pramuka Prambanan utuk pertama kalinya dan berhasil menjadi Juara III.
“Sekaligus mendapatkan pengalaman dan ilmu kepramukaan secara langsung dari Dewan Juri,” ujar Kak
Pihaknya berharap, ke depan SDIT Baitussalam menjadi lebih tangguh dan tangkas dalam berbagai kegiatan dan mewujudkan tercapainya Pramuka Garuda.
Diketahui bahwa penilaian Lomba Gugusdepan Berprestasi Kwarcab Sleman tahun 2024 ini telah dimulai awal Agustus lalu, diikuti perwakilan gugusdepan dari setiap Kwarran se-Sleman.
Para penilai dari unsur andalan, Pusat Pendidikan dan Pelatihan Kepramukaan tingkat Cabang (Pusdiklatcab), Dewan Kehormatan, serta Dewan Kerja Cabang melalukan pengecekan bukti administrasi gugudepan.
Adapun Juara I Lomba Gugusdepan Berprestasi Kwarcab Sleman Tahun 2024 diraih oleh Pangkalan SMP Negeri Ngaglik, sementara Juara II diraih oleh pangkalan SMP Negeri 1 Ngemplak. (cst)