YOGYAKARTA — Rangkaian agenda Perkemahan Antar Satuan Karya Pramuka Daerah Istimewa Yogyakarta (Peransaka DIY) Tahun 2023 telah selesai dilaksanakan, kegiatan telah resmi ditutup pada Sabtu, 18 November 2023 malam.
Menutup kegiatan secara resmi adalah Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) DIY Kak Brigjen Pol. R. Slamet Santoso, S.H., S.I.K.. Dalam kesempatan ini, Kak Slamet santosa membacakan sambutan tertulis dari Kapolda DIY Kak Suwondo Nainggolan, S.I.K., M.H.
Kapolda DIY menyampaikan bahwa Gerakan Pramuka menjadi salah satu jawaban dalam upaya mempersiapkan diri dalam menghadapi berbagai tantangan ke depan.
Menurut Kapolda DIY sebagaimana dibacakan oleh Wakapolda DIY, Peransaka DIY Tahun 2023 merupakan wujud nyata dalam menggelorakan Gerakan Pramuka untuk generasi muda yang bertujuan untuk memberikan bekal agar mampu menciptakan perubahan nyata dan signifikan.
“Diharapkan melalui kegiatan yang dilaksanakan selama lebih kurang 4 hari, para peserta dapat meningkatkan kebersamaan dengan menjalin kolaborasi dan kerjasama untuk bersatu dalam mimpi yang sama yaitu mewujudkan Indonesia Emas 2045,” ujarnya.
Lebih lanjut Kapolda DIY berharap para peserta mampu mengimplementasikan nilai-nilai spiritual, kepedulian dengan sesama serta wawasan kebangsaan dalam kehidupan sehari-hari selepas mengikuti kegiatan ini.
Melalui sambutannya, Kapolda DIY juga menegaskan bahwa Peransaka DIY Tahun 2023 telah memberikan bekal berharga dalam bidang mentalitas, karakter, kepemimpinan, dan keterampilan.
Dalam kesempatan ini, Kapolda DIY juga berpesan agar para peserta Peransaka DIY tahun 2023 dapat menjadi individu yang dapat meraih berbagai prestasi danb kegemilangan.
Usai menyampaikan sambutan, secara simbolis, Wakapolda DIY membunyikan Gong sebagai tanda Peransaka DIY tahun 2023 resmi ditutup didampingi para pimpinan Kwarda DIY. (cst)