YOGYAKARTA — Malam Wiradharma, menjadi puncak dari rangkaian kegiatan Pengembaraan Desember Tradisional ke-50 (PDT Lustrum X) Tahun 2021 Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kota Yogyakarta, Selasa (21/12/2021).
Kegiatan yang diselenggarakan di Taman Budaya Yogyakarta tersebut dibuka kurang lebih pukul 16.00 oleh Ketua Kwarcab Kota Yogyakarta Kak Drs. Heroe Poerwadi, M.A. dan dihadiri oleh para pimpinan, andalan cabang Kota Yogyakarta, sangga kerja, peserta, dan undangan lainnya.
Usai dibuka secara resmi dan penampilan video cuplikan dari Sangga Kerja, Malam Wiradharma diisi dengan pemotongan tumpeng peringatan 50 Tahun penyelenggaraan PDT di Kwarcab Kota Yogyakarta, Festival Kesenian Rakyat (FKR) yang merupakan suguhan menarik dari para peserta, hiburan, memorial 50 tahun PDT, serta penutupan acara.
Sebagaimana diketahui PDT Lustum X tahun 2021 ini mengusung rute Garis Imajiner Yogyakarta. Penampilan lima FKR mengusung kisah-kisah yang terkait dengan Garis/Sumbu Imajiner Yogyakarta yang merupakan haris lurus dari Pantai Parangkusumo, Kraton Yogyakarta, Tugu Pal Putih, dan berakhir di Gunung Merapi.
Dengan berbagai penampilan yang atraktif dari para peserta dan pembawaan yang menjiwai, FKR semakin hidup dan memberikan kita semua tambahan wawasan terkait dengan budaya dan sejarah di Yogyakarta.

Pada Malam Wiradharma tersebut juga diserahkan apresiasi sebagai simbol penghargaan kepada pencetus PDT di Kwarcab Kota Yogyakarta yang berupa miniatur tunas kelapa oleh Ketua Dewan Kerja Cabang.
PDT Lustrum X akan diakhiri dengan upacara penutupan yang dilaksanakan di lapangan Balai Kota Yogyakarta dengan penyampaian hasil-hasil dari seluruh giat prestasi yang telah diikuti oleh peserta sejak hari pertama penyelenggaraan hingga akhir. (cst)