TANAH LAUT — Salah satu kegiatan yang dilaksanakan oleh peserta Kemah Bela Negara (KBN) Tingkat Nasional tahun 2023 adalah penanaman pohon yang diselenggarakan di kabupaten Tanah Laut, Kalimantan Selatan, Rabu (12/07/2023).
Sebagaimana yang dilaksanakan oleh peserta kontingen Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), nampak menanam pohon sesuai dengan arahan yang disampaikan oleh panitia.
Dengan penuh semangat, kontingen DIY putri khususnya, menanam pohon di area yang telah ditentukan. Ribuan bibit tanaman ini diharapkan bisa tumbuh dengan baik sebagaimana generasi muda tumbuh menjadi pribadi yang berkarakter.
KBN Tingkat Nasional tahun 2023 dilaksanakan di main camp Kiram Park, Karang Intan, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan mulai tanggal 10 Juli sampai dengan 16 Juli 2023 mendatang dan ada beberapa sub camp yang tersebar di wilayah Kalimantan Selatan.
Kegiatan ini merupakan wadah pembinaan dan pendidikan bagi pramuka penggalang, guna sikap dan perilaku bela negara. 8 kelompok kegiatan, umum, khusus, wisata, bela negara, bakti masyarakat, permainan tradisional, kompetitif, dan binawasa.
Kegiatan tingkat nasional ini diikuti oleh peserta pramuka penggalang terpilih dari peserta Lomba Tingkat dengan mengusung tema Bergerak Membela NKRI. (cst)