JAKARTA — Pemukulan gong oleh Ketua Kwartir Nasional Kak Budi Waseso menandai dibukanya Bimbingan Teknis Penulisan Buku Sejarah Kepanduan Daerah Tahun 2024 secara resmi di Aula Sarbini, Taman Rekreasi Wiladatika, Cibubur, Jakarta Timur, Senin, 28 Oktober 2024.
Kak Budi Waseso sebelumnya menyampaikan sambutan dengan semangat peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 tahun 2024, menyinggung bahwa generasi penerus harus selalu lebih baik dari generasi pendahulu.
Dalam sambutannya Kak Budi Waseso juga menyinggung bahwa peserta bisa meluruskan sejarah Gerakan Pramuka, membuat berdasarkan data dan fakta yang sebenar-benarnya, agar dapat terus ditularkan kepada generasi muda masa sekarang.
Pihaknya menyampaikan bahwa dalam Bimtek ini ada berbagai materi yang akan diberikan seperti teknik pengumpulan data, foto, dan penulisan, histografi, dan juga materi pendukung lainnya oleh para narasumber.

Termasuk di dalam rangkaiannya, peserta akan diajak untuk mengunjungi perpustakaan nasional untuk mencari dan mendalami data – data yang telah ada.
Melalui Bimtek yang diselenggarakan ini Kak Budi Waseso juga berharap, Bidang Kehumasan dan Informatika sebagai pengampu kegiatan dapat menjadi jembatan bagi kwartir dengan masyarakat, melalui penulisan buku sejarah kepanduan daerah.
“Saya yakin dengan komitmen dan sinergi kuat dapat membuat tulisan sejarah yang lebih baik. Tulisan yang bagus, benar, bermanfaat, sesuai dengan pemahaman kita satu tentang pramuka,” tegasnya.
Pihaknya juga berharap tidak ada yang memaksakan pemikiran dan menyampaikan ke orang lain untuk selalu diikuti dan begitu pentingnya membangun generasi muda, pendidikan karakter bagi bangsa.
“Momentum baik bagi gerakan pramuka untuk membuat buku sejarah yang baik,” ujarnya.
Sebelumnya disampaikan oleh Ketua Panitia, Kak Febriandes, bahwasanya kegiatan ini diikuti oleh 58 peserta dari utusan berbagai daerah se-Indonesia dan juga daerah di sekitar Jakarta. Kegiatan akan berlangsung sampai dengan Rabu, 30 Oktober 2024.(cst)