SLEMAN — Musyawarah Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega Puteri Putera (Musppanitera) Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Sleman tahun 2019 diselenggarakan hari ini, Sabtu (14/09/2019).
Kegiatan yang diselenggarakan di Graha Pramuka Kwarcab Sleman ini diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan dilanjutkan dengan Adat Buka kegiatan oleh Ketua Dewan Kerja Cabang Sleman, Kak Arwin Pamungkas.
Kak Arif Haryono, S.H. selaku Ketua Kwarcab Sleman secara resmi membuka Musppanitera dan menyampaikan bahwa kegiatan ini dilaksanakan sebagai evaluasi program kerja yang diharapkan setelah adanya evaluasi, program kerja ke depannya akan jauh lebih baik.
Lebih lanjut dikatakan bahwa Musppanitera merupakan forum yang sangat strategis dalam rangka upaya meningkatkan dan mengembangkan Pramuka Penegak Pandega di lingkungan Kwarcab Sleman.
“Kita harus mengenali kekuatan dan kekurangan kita, dalam rangka melaksanakan dan membuat sebuah program kerja yang real/nyata,” tegasnya.

Peserta Musppanitera akan memilih Ketua Dewan Kerja Cabang Sleman periode selanjutnya. Kak Arif juga berpesan kepada Dewan Kerja Cabang periode selanjutnya, hal pertama yang harus dilakukan adalah melakukan konsolidasi organisasi dan penguatan kelembagaan.
Usai menyampaikan sambutan, Kak Arif melakukan prosesi penyerahan palu sidang dari Ketua Kwarcab Sleman kepada Ketua DKC Sleman.
__
Pewarta: Karunya Saka
Editor : Tim Media Kwarda