BANTUL – Kwartir Ranting (Kwarran) Gerakan Pramuka Bantul menyelenggarakan Lomba Tingkat Regu Pramuka Penggalang Dua (LT-II) sekaligus menjadi rangkaian dalam menyemarakkan Hari Pramuka ke-63.
Kegiatan ini dilaksanakan mulai hari Sabtu, 24 Agustus 2024 dan akan berlangsung sampai dengan Minggu, 25 Agustus 2024 di Bumi Perkemahan Kalakijo, Pajangan, Bantul.
Lomba Tingkat II ini dibuka langsung oleh Panewu Bantul, Kak Kusmardiono, S.Sos., M.Acc. dan dihadiri oleh Muspika Kapanewon Bantul serta diikuti oleh peserta dari Pramuka Penggalang perutusan pangkalan SMP/MTs se-Kwarran Bantul.
Sedikitnya 112 peserta yang terdiri dari 7 regu putra dan 7 regu putri perutusan dari tujuh pangkalan SMP/MTs Se-Kwarran Bantul berpartisipasi dalam kegiatan ini.
Giat Prestasi yang dilombakan pada LT-II ini diantaranya PBB Tongkat, Pioneeing, Komunikasi Lapangan, Memasak, Cerdas Cermat Pramuka, serta giat prestasi dalam Perjalanan dan Pengembaraan.