YOGYAKARTA — Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kota Yogyakarta mengikuti Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Progo,Selasa (28/05/2019) di Gedung Olah Raga (GOR) Among Rogo.
Dalam kesempatan ini, Kwarcab diwakili oleh Anggota Saka Bhayangkara dan Saka Bakti Husada Kota Yogyakarta sebanyak 20 orang personil.
Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Progo dalam rangka Pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1440 H ini resmi dibuka oleh Bapak Walikota Yogyakarta Drs. H. Haryadi Suyuti.
Anggota Pramuka melebur bersama pasukan dari TNI, Polri, serta Satuan Polisi Pamong Praja dan aparat terkait lainnya dalam mengikuti Apel ini.
Terlihat hadir pula perwakilan dari Dinas Kesehatan dan Palang Merah Indonesia (PMI) dalam apel gelar pasukan ini.
Tak hanya mengikuti apel gelar pasukan saja, direncanakan seluruh peserta apel juga akan membantu dalam Pengamanan Arus Mudik Lebaran yang dilaksanakan mulai tanggal 29 Mei hingga 10 Juni 2019.
Khususnya untuk anggota Pramuka Kwarcab Kota Yogyakarta sendiri akan turut serta pada tanggal 1-4 Juni dan 7-9 Juni 2019.
Pewarta : Nadia Agnes
Editor : Tim Media Kwarda DIY