GUNUNGKIDUL — Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Gunungkidul segera mengaktifkan kembali Jurnalis Wira Arga (Jawara) sebagai tindak lanjut dari kegiatan Bimbingan Teknis (bimtek) Pengelolaan Media untuk Pramuka Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) yang diselenggarakan oleh Kwartir Daerah (Kwarda) Gerakan Pramuka DIY pada tanggal 11 dan 12 Mei 2019 lalu.
Badan Pusat Informasi (Pusinfo) Kwarcab Gunungkidul bersama dengan staf Kwarcab dan perwakilan Dewan Kerja Cabang, serta peserta bimtek pengelolaan media utusan Gunungkidul telah melakukan rapat penyampaian hasil kegiatan, Rabu (15/05/2019) di kantor Kwarcab Gunungkidul.
Rapat yang dipimpin langsung oleh Kak Sunata selaku Ketua Pusinfo Kwarcab Gunungkidul tersebut menyampaikan bahwa pentingnya pengelolaan media Kwarcab guna mendukung penyebaran informasi pramuka.
Adapun tanggapan dari staf Kwarcab dalam hal ini Kak Riang menyatakan siap untuk mengaktifkan kembali Jurnalis Wira Arga (Jawara).
“Bila perlu diadakan proses rekrutmen dan pelatihan akan difasilitasi oleh pihak kwarcab,” tegasnya.
Dalam rapat ini diputuskan bahwa pengurus Pusinfo Kwarcab Gunungkidul akan segera melakukan rapat lanjutan untuk menentukan langkah yang diambil selanjutnya.
Pewarta : Agata Mustika Kusuma Dewi
Editor : Tim Media Kwarda DIY