JAKARTA — Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Gerakan Pramuka tahun 2020 digelar mulai Rabu (19/02/2020) dan dijadwalkan sampai dengan Jumat (21/02/2020) di Taman Wiladatika Cibubur, Jakarta.
Rakernas dengan tema Peningkatan Peran Gerakan Pramuka dalam Bela Negara dan Penanggulangan Bencana ini dihadiri oleh perwakilan dari Kwartir Daerah (Kwarda) se-Indonesia.
Adapun Kakak-kakak yang merupakan perwakilan dari Kwarda Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) adalah sebagai berikut,
- Kak GKR Mangkubumi dalam hal ini juga selaku Wakil Ketua (Waka) Kwarnas/Ketua Komisi Pengabdian Masyarakat
- Kak drh. Sri Budoyo, Waka Kwarda Bidang Pembinaan Anggota Dewasa (Binawasa)
- Kak Drs. Arifin Budiharjo, Waka Bidang Pembinaan Anggota Muda (Binamuda)
- Kak Drs. Edi Heri Suasana, M. Pd., Waka Bidang Organisasi Menejemen dan Hukum (Orgakum)
- Kak Drs. Krido Suprayitno, Waka Humas Pengabdian Masyarakat Tanggap Bencana dan Lingkungan Hidup
- Kak Ir. Suryoaji R Mantoro, Sekretaris Kwarda
- Kak Tutik Yuliatun, Ketua Dewan Kerja Daerah (DKD DIY)
Selain itu, ada tim/panitia Jogja International Scout Camp (JISC) 2020 yang turut serta hadir dalam agenda Rakernas Gerakan Pramuka tahun 2020 yaitu, Kak Aji Rachmat, S.T. (Andalan Binamuda), Kak Ika Prasetyo, A. Md. (Staff Kwarda), Kak Mulyono (Staff Kwarda), serta Kak Pratiwi Faren (DKD DIY).
Tim JISC 2020 berkesempatan untuk melakukan presentasi terkait kegiatan dan update terkini dari JISC serta melakukan berbagai promosi kegiatan internasional tersebut. (ttk/cst)