YOGYAKARTA — Usai dilantik pada 17 Februari 2021 lalu, pengurus Dewan Racana Sunan Kalijaga dan Racana Nyi Ageng Serang pangkalan Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga masa bakti 2021-2022 selenggarakan Rapat Kerja.
Rapat Kerja tahun 2021 digelar dengan metode kombinasi daring dan luring. Sebagian secara luring bertempat di Aula Masjid Al-Ikhlas Giwangan dan sebagian dengan metode daring dari rumah masing-masing.
Dilaksanakan selama dua hari mulai Sabtu (27/02/2021) sampai dengan Minggu (28/02/2021) Rapat Kerja ini secara khusus membahas program kerja selama satu tahun ke depan.
Melalui akun instagram resminya, Humas Media Pramuka UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta berharap semoga keputusan dan program kerja yang telah disepakati dapat berjalan dengan baik sesuai harapan.

“Kali ini perjuangan kakak-kakak telah di mulai untuk Racana tercinta,” tulis Pramuka UIN Sunan Kalijaga.
Sebagaimana diketahui bahwa Rapat Kerja diselenggarakan untuk melakukan pembahasan rencana kegiatan dan anggaran untuk periode satu tahun masa bakti.
Di masa pandemi ini, seluruh rangkaian rapat yang dilaksanakan secara luring oleh pengurus Dewan Racana Sunan Kalijaga dan Racana Nyi Ageng Serang tetap menerapkan protokol kesehatan dengan disiplin. (cst)