JAKARTA — Sidang Paripurna Nasional (Sidparnas) Dewan Kerja Pramuka Penegak dan Pandega tahun 2023 resmi dimulai malam ini. Pembukaan berlangsung di Gedung Sarbini, Taman Rekreasi Wiladatika Cibubur, Jakarta Timur, Selasa (07/02/2023).
Sidparnas 2023 dibuka secara langsung oleh Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Kak Budi Waseso. Pihaknya menyampaikan bahwa Sidparnas kali ini merupakan Sidparnas terakhir dalam kepengurusan Dewan Kerja Nasional masa bakti 2018-2023.
“Karenanya, saya berharap agar pertemuan ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya demi pengembangan Pramuka Penegak dan Pandega khususnya, dan Gerakan Pramuka secara keseluruhan,” ujarnya.
Menurutnya, tema Bangkit untuk Indonesia yang diangkat oleh Dewan Kerja pada Sidparnas 2023 ini merupakan tema yang tepat. Memposisikan keberadaan Pramuka Penegak dan Pandega untuk menjadi bagian dalam upaya membangkitkan kembali Indonesia.
“Setelah sebelumnya sempat terpuruk terkena dampak pandemi Covid-19 yang menyerang hampir segala bidang dan aspek kehidupan,” tegasnya.
Ketua Kwarnas mengajak bersama-sama berusaha untuk bangkit melaksanakan kegiatan, baik di internal Gerakan Pramuka maupun kegiatan yang melibatkan masyarakat luas. Saat ini waktunya bergerak untuk bangkit dan maju bersama menuju hari depan yang lebih baik.
Kak Budi Waseso mengingatkan kembali bahwa pada tahun 2045, negara kita akan menyambut 100 Tahun Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia. Pada “Tahun Emas” Republik Indonesia itu, pihaknya berharap agar adik-adik Pramuka Penegak dan Pandega saat ini, sudah akan mengambil alih estafet kepemimpinan di segala bidang. Baik di bidang pemerintahan, swasta, dan termasuk juga menjadi pemimpin-pemimpin dalam dunia wirausaha.
“Adik-adik yang saat ini berusia 16 sampai 25 tahun, pada tahun 2045 akan berusia antara 38 sampai 47 tahun. Usia yang sudah cukup matang untuk menjadi seorang pemimpin,” ujarnya.
Ketua Kwarnas menyebutkan bahwa kedua Proklamator Kemerdekaan RI, Soekarno dan Hatta, ketika menjadi Presiden dan Wakil Presiden pertama negara kita juga baru berusia 44 dan 43 tahun. Para menterinya pun banyak yang masih berusia muda.
“Bahkan Panglima TNI yang pertama kali dan ketika itu masih bernama Tentara Keamanan Rakyat (TKR), yaitu Jenderal Besar Soedirman, ketika dipilih menjadi Panglima Besar TKR baru berusia 29 tahun,” sambungnya.
Kak Budi Waseso mengajak para peserta Sidparnas 2023 untuk terus membina dan menempa diri, sehingga siap menjadi pemimpin-pemimpin pada waktunya nanti.
“Teruslah berpegang pada Satya dan Darma Pramuka sebagai kode kehormatan yang harus semaksimal mungkin kita jalankan,” tegasnya.
Dalam kesempatan ini Kak Budi Waseso juga mengingatkan kepada seluruh Dewan Kerja agar terus berkonsultasi dan menjadikan orang dewasa sebagai sandaran untuk mendapatkan arahan dan bimbingan, agar perjalanan kehidupan akan lebih baik lagi.
Kak Budi Waseso menyampaikan bahwa pada tahun 2023 ini akan ada Raimuna Nasional (Rainas) ke-12 yang akan diselenggarakan di Buperta Cibubur dari 14 sampai 21 Agustus 2023. Pada Rainas ke-12 nanti, panitia berusaha menghadirkan sebanyak 30.000 peserta dari seluruh Indonesia dan sebagian dari mancanegara.
“Mari kita jadikan Rainas sebagai ajang pertemuan, persaudaraan, dan sekaligus upaya meningkatkan kuantitas dan kualitas para Pramuka Penegak dan Pandega,” ajak Kak Budi Waseso.
Selain itu, kegiatan lainnya yang akan dilaksanakan oleh Dewa Kerja di antaranya kegiatan prestasi, Kemah Kerja Nyata, serta JOTA dan JOTI 2023. Kak Budi Waseso mengingatkan, sebelum kepengurusan DKN masa bakti 2018-2023 berakhir, pihaknya mengajak Pramuka Penegak dan Pandega untuk memanfaatkan berbagai kegiatan yang ada, demi pengembangan Tri Bina, yaitu bina diri, bina satuan, dan bina masyarakat.
“Yang pada akhirnya akan menjadikan baik anggota Gerakan Pramuka maupun masyarakat luas mendapatkan manfaat dari keberadaan organisasi yang kita cintai bersama ini,” tegasnya.
Di akhir sambutannya, Kak Budi Waseso menyampaikan terima kasih kepada seluruh pimpinan Kwarnas, serta semua pihak yang ikut mendukung aktivitas Dewan Kerja Nasional maupun kegiatan Pramuka Penegak dan Pandega di seluruh Indonesia.
Usai dibuka secara resmi oleh Ketua Kwarnas, agenda dilanjutkan dengan penyematan tanda peserta kegiatan secara simbolis disaksikan oleh seluruh pimpinan Kwarnas beserta Andalan Nasional yang hadir.
Diketahui bahwa perwakilan Dewan Kerja Daerah Daerah Istimewa Yogyakarta yang turut hadir sebagai peserta dalam Sidparnas 2023 adalah Kak Anashatierra Maritzaiva, Ketua DKD bersama dengan Kak Akhmad Mahardi Ismail, Wakil Ketua DKD. (*cst)