KALSEL, KBN 2023 — Peserta putri Kemah Bela Negara (KBN) tingkat Nasional tahun 2023 penuh semangat menjelajahi Taman Hutan Raya (Tahura) Sultan Adam, Kalimantan Selatan, Selasa (11/07/2023).
Tidak terkecuali kontingen dari Daerah Istimewa Yogyakarta. Nampak mereka menikmati perjalanan yang penuh dengan pemandangan yang luar biasa di Tahura Sultan Adam ini. Menyejukkan hati, menentramkan jiwa.
Kegiatan ini merupakan rotasi yang dilaksanakan dalam KBN tingkat Nasional tahun 2023 di hari pertama. Sesuai dengan jadwal, para peserta putri ini melakukan perjalanan menuju puncak Tengger.
Dari Main Camp, peserta bergerak menuju Puncak Tengger Tahura Sultan Adam, dari puncak Tengger ini peserta kemudian melanjutkan perjalanan ke Ulin Groundcamping.
Para peserta berkegiatan di subcamp seperti Praktik dan Pengenalan Bela Negara Kebangsaan bersama TNI POLRI yang terbagi dalam dua sesi. (cst)