YOGYAKARTA — Panitia Pelaksana Jambore Nasional (Jamnas) Pramuka XI Tahun 2022 telah secara resmi menyampaikan gambaran kegiatan yang nantinya akan dilaksanakan dalam Pertemuan Peningkatan Partisipasi Peserta Jamnas XI 2022, Kamis (17/03/2022).
Disampaikan oleh Ketua Bidang Kegiatan Jamnas XI 2022, Kak Rio Ashadi, pertemuan penggalang nasional yang diselenggarakan di Bumi Perkemahan dan Graha Wisata (Buperta) Cibubur, Jakarta Timur dengan tema Ceria, Berdedikasi, dan Berprestasi tersebut setidaknya akan diisi dengan 8 jenis kegiatan.
Secara rinci kedelapan jenis kegiatan tersebut adalah sebagai berikut,
1. Ketrampilan Kepramukaan
Tema Kegiatan : Trampil, Tangkas dan Tangguh Lokasi Arboretum
Jenis Kegiatan
- Trampil : Life Skills, Cinta Alam dan Hewan, Handicraft, Pemanfaatan Bambu, Woogling
- Tangkas : Memanah, Lampar Pisau, Jungle Survival, IMPK, Masak Rimba
- Tangguh : High Rope Activities, Rapling, Wall Climb, Halang Rintang
2. Teknologi Kepramukaan, Seni dan Budaya
Tema Kegiatan : Teknologi Kepramukaan dalam Kehidupan Sehari- hari serta Cinta Budaya Bangsa
Jenis Kegiatan
- Pengenalan Kegiatan Kepramukaan WOSM, Kwarnas Pramuka, dan WAGGGS
- Teknologi Kepramukaan dalam Satuan Karya Pramuka
- Pengenalan Seni dan Budaya : Tarian, Karawitan, Musik, Arkeologi dan Kepariwisataan
3. Kampung Pengembangan Berkelanjutan
Tema Kegiatan : Scouts for SDG’s atau Pramuka untuk SDG’s “No one Left Behind”
Jenis Kegiatan
- Pembangunan Sosial ( 1,2,3,4&5)
- Pembangunan Ekonomi (7,8,9,10&17)
- Pembangunan Lingkungan (6,11,12,13,14&15) 4. Pembangunan Hukum dan Tata Kelola (16)
4. Kampung Digital dan Komputasi Awan
Tema Kegiatan : Tingkatkan Kemampuan Digital dan Keterampilan Teknologi
Jenis Kegiatan
- Komputasi Awan
- Coding
- E-Sport
- Literasi Digital
- Pemanfatan Sosial Media
5. Petualangan Air
Tema Kegiatan : Generasi Muda Cinta Maritim Indonesia
Jenis Kegiatan
- Kegiatan Air Berkelompok – Kano, Kayak, Tenda Apung
- Kegiatan Air Individu – Berenang, Diving, Scuba
- Tantangan Air – Memancing, Splash
- Teknologi dan Ketrampilan Air – Roket Air, Hitung Kualitas Air
6. Wisata Edukasi
Tema Kegiatan : Perkuat Persatuan untuk Kebangsaan untuk Generasi Emas 2045
Jenis Kegiatan
- Kunjungan Edukasi ke Istana Presiden (TBC), Museum, Kantor Pemerintaah Pusat & Daerah
- Wisata Budaya
7. Perayaan & Festival
Tema Kegiatan : Unity and Diversity
Jenis Kegiatan
- Karnaval Budaya
- Malam Selamat Datang
- Malam Cibubur
- Malam Nusantara
- Malam Budaya Betawi
- Malam Tebar Bintang Sub Kemah
- Festival Kuliner Nusantara
8. Rutin & Keagamaan
Tema Kegiatan : Spiritual dan Patriotisme
Jenis Kegiatan
- Permainan Kebangsaan
- Doa Lintas Agama
- Keagamaan
- Patriotisme
- Forum Penggalang “Pramuka & SDG’s”
- Perayaan Sub Kemah
- Prosesi Tutup Sub Kemah
Dalam pertemuan tersebut, Kak Rio menjelaskan berbagai jenis kegiatan tersebut berkolaborasi dengan berbagai pihak, baik dari internal Gerakan Pramuka maupun mitra Gerakan Pramuka.
Diketahui bahwa pertemuan secara luring terbatas dari Taman Rekreasi Wiladatika (TRW) Cibubur dan diikuti secara daring oleh perwakilan Kwartir Daerah se-Indonesia tersebut dipimpin oleh Wakil Ketua Kwarnas/Ketua Komisi Pembinaan Anggota Muda Kak Prof. Dr. S. Budi Prayitno, MS.
Sebelumnya Kak Budi yang merupakan Ketua Pelaksana atau disebut juga Pembina Perkemahan Induk (Binkemin) tersebut menyampaikan paparan yang mempertegas kembali ketentuan kontingen, tahapan pendaftaran, iuran dan persyaratan, serta fasilitas yang didapatkan.
Informasi khusus ataupun update terkait dengan Jamnas XI 2022 bisa dilihat juga di website resmi kegiatan dengan alamat berikut ini : jamnas11.pramuka.or.id
(cst)