YOGYAKARTA — Sejak tahun 2022 lalu, Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Daerah Istimewa Yogyakarta (Kwarda DIY) mempunyai satu kegiatan besar yang menarik dan melibatkan berbagai pihak.
Iya, Festival Pramuka Jogja (FPJ). Kegiatan ini merupakan kolaborasi antara Gerakan Pramuka DIY dengan mitra-mitra Gerakan Pramuka yang ada, termasuk masyarakat umum yang memberikan dampak nyata.
FPJ perdana dilaksanakan pada tanggal 26-28 Agustus 2022 di Bumi Perkemahan Taman Tunas Wiguna Babarsari, Yogyakarta dengan ragam kegiatan yang luar biasa.
Kegiatan di tahun 2022 tersebut selain melibatkan secara langsung masyarakat pelaku UMKM, juga mengajak serta Satuan Karya Pramuka (Saka) yang ada di Kwarda DIY untuk melakukan pentas dan pameran.
Kegiatan ini didukung oleh Kraton Jogja, Pemda DIY, Dana Keistimewaan dan disponsori oleh Ambarrukmo, Computa, Horion, Bank BPD DIY, Toko Cat Lancar, dan Koperasi Pandu Kwarda DIY.
Tahun 2023, FPJ juga sukses digelar dengan konsep yang lebih fresh dan masih tetap melibatkan pelaku UMKM, serta masyarakat. Kolaborasi dan sinergi semakin terlihat pada kegiatan yang digelar pada 15 sampai 16 Juli 2023 itu.
Festival Pramuka Jogja 2024 kapan dilaksanakan?
Pertanyaan tersebut disampaikan oleh berbagai pihak yang memang telah dua kali bekerjasama secara apik di Festival Pramuka Jogja. Masyarakat, Organisasi Perangkat Daerah, termasuk dari beberapa Kwarda lain yang turut menanyakan kapan kegiatan bergengsi ini dilaksanakan.
Tim khusus Festival Pramuka Jogja 2024 saat ini masih menggodok berbagai persiapan. Dari sisi tempat, rencananya tetap menggunakan Bumi Perkemahan Taman Tunas Wiguna Babarsari, sekaligus juga sebagai ikon dan hub-nya Pramuka DIY.
Penasaran dengan kapan pelaksanaannya?, tetap ikuti media Kwarda DIY agar tidak ketinggalan informasi mengenai Festival Pramuka Jogja 2024. (cst)