PRAMUKADIY — 27th APR Scout Conference akan diselenggarakan mulai 15 Februari 2022 mendatang. Panitia menyebutkan bahwa akan ada banyak pengalaman pertama di konferensi ini karena kegiatan konferensi yang diselenggarakan secara virtual.
Meskipun virtual, dalam buletin ketiga yang diterbitkan pada 11 Februari 2022, panitia memastikan bahwa esensi dan semangat akan sebanding dengan acara tatap muka. Semua hal tersebut juga karena dukungan dan partisipasi dari National Scout Organization (NSO), pimpinan World Organization of the Scout Movement (WOSM), dan mitra lainnya.
Sesuai dengan data panitia, 30 NSO yang ikut dalam konferensi ini yaitu, Afganistan, Australia, Banglades, Bhutan, Brunei Darussalam, Kamboja, China, Fiji, Hongkong, Bharat, Indonesia, Jepang, Kiribati, Korea, Macau, Malaysia, dan Maldives.
Kemudian NSO Mongolia, Myanmar, Nepal, Selandia Baru, Pakistan, Papua Nugini, Filipina, Singapura, Sri Lanka, Solomon, Thailand, Timor Leste, dan Vietnam yang akan mengikuti secara virtual kegiatan yang dijadwalkan hingga 21 Februari 2022 tersebut.
Setidaknya ada 11 topik yang akan dibahas dalam konferensi tingkat Asia Pasific tahun ini,yaitu APR Plan 2022-2025 [A], APR Plan 2022-2025 [B], Building Financial Capability, WOSM Services, Growing our movement in the post-pandemic world, GSAT – bring your NSO to world-class standards.
Selanjutnya adalah topik terkait dengan Sustainability (Taskforce Work), Youth Engagement in decision making (Task Force Work), Reaching out, Advocacy for growth, positioning, and influence, dan Safe from Harm Compliance.
Beberapa NSO juga akan berperan aktif dalam membagikan best practice mereka dengan topik seperti Resilience, Membership Retention, Community Development, Nature Experience Programme, Global Cultural Jamboree, Volunteers Scout Project, dan Youth Force.
Disebutkan bahwa dalam konferensi yang mengusung tema “Adapting to a Changing World,” lima anggota baru Regional Scout Committee akan dipilih, Regional Chairman baru, dan dua Vice-Chairmen. Anggota akan diangkat menjadi enam Regional Sub-Committees. (cst)
___
Sumber : Buletin 3 APR Scout Conference, 11 Februari 2022