YOGYAKARTA — Lomba-lomba di hari pertama pelaksanaan Festival Pramuka Jogja (FPJ) 2024 telah selesai dilaksanakan. Para peserta nampak begitu semangat mengikuti setiap lomba yang diselenggarakan, Sabtu, 27 Juli 2024.
Lomba yang dilaksanakan di hari pertama ada Lomba Tari Kreasi Baru Gaya Yogyakarta di panggung utama, Lomba Mural di dinding area pagar depan Kwarda, dan Kreativitas Pioneering di depan kantor Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Daerah Istimewa Yogyakarta (Kwarda DIY).
Adapun para juara lomba tersebut adalah sebagai berikut,
Lomba Tari Kreasi Baru Gaya Yogyakarta
Juara I : no urut 10 – SDN Lempuyangwangi
Juara II : no 4 – SDN Unggaran
Juara III : no 5- SMPN 2 Ngaglik
Lomba Mural
Juara I : No. 5 Tim ASOY Jaya Kusuma
Juara II : No. 9 Tim Duo Srikandi Kristala
Juara III : No. 3 Tim Wisanggeni
Pionering Putra
Juara I : No. 2 – SMP N 2 Ngaglik
Juara II : No. 9 – SMP N 1 Yogyakarta
Juara III : No. 8 – SMP IT Abu Bakar
Pionering Putri
Juara I: No. C SMP N 8 Yogyakarta
Juara II: No. A SMP N 15 Yogyakarta
Juara III: No. F SMP IT Abu Bakar
Diketahui bahwa Juri Lomba Mural ada Kak Hartoto Indra Suwahyunto, Kak Hajar Pamardhi, dan Kak Haryanto Wahyu Eko. Juri Lomba Tari adalah Kak Agung Tri Susilo, Kak Tri Yulianti Setyasari, dan Kak Dyah Ruliyati. Sementara Juri Lomba Pioneering adalah Kak Barozi, Kak Ilham, dan Kak Anang Rundriyantha.
Para pemenang lomba ini menerima piala penghargaan sebagaimana yang telah disebutkan dalam Petunjuk Teknis Lomba-Lomba di FPJ 2024.
Penyerahan piala disampaikan di panggung utama oleh Kak Edy Heri Suasana, Wakil Ketua Kwarda DIT Bidang Organisasi, Manajemen, dan Hukum. Para juara juga berkesempatan berfoto bersama Kak GKR Hayu selaku Ketua Panitia FPJ 2024. (cst)