YOGYAKARTA — Dalam rangka membahas program dan agenda terdekat dari satuan karya pramuka (Saka), Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Daerah Istimewa Yogyakarta (Kwarda DIY) menggelar Rapat Koordinasi Pimpinan Saka Tingkat Daerah, Kamis, 16 Januari 2025.
Rapat digelar di Aula Kwarda DIY, Kompleks Bumi Perkemahan Taman Tunas Wiguna Babarsari, Yogyakarta, dipimpin langsung oleh Kak Agung Udayana selaku Andalan Daerah Urusan Saka.
Nampak hadir Kak Sri Budoyo, Sekretaris I Kwarda DIY yang membuka agenda rutin para Pimpinan Saka tingkat Daerah se-DIY ini secara resmi.
Dalam sambutan dan arahannya, Kak Sri Budoyo menyampaikan terimakasih atas kehadiran para Pimpinan Saka dan diharapkan dapat mengoordinasikan serta mengkomunikasikan berbagai program ataupun agenda yang telah atau yang akan disusun selama tahun 2025 ini.

Disampaikan kembali bahwa akan ada agenda kegiatan tingkat nasional yaitu Perkemahan Antar Satuan Karya Pramuka (Peransaka) pada bulan Agustus 2025 mendatang di Provinsi Gorontalo.
12 Saka Nasional bisa turut berpartisipasi dalam kegiatan tingkat nasional tersebut dan menjadi kontingen daerah DIY dengan berbagai persyaratan yang telah diinformasikan sebelumnya.
Rapat koordinasi ini juga menjadi media komunikasi efektif antar Pimpinan Saka tingkat Daerah, serta saling memberikan masukan atau evaluasi terhadap program yang ada maupun sinergi atau kolaborasi antar saka.
Agenda ini juga dihadiri oleh Staf Kwarda DIY Bidang Pembinaan Anggota Muda serta perwakilan dari Dewan Kerja Daerah sebagai leading sector Pramuka Penegak Pandega.(cst)